MANAJEMEN PEMBIAYAAN PENDIDIKAN UNTUK MENINGKATKAN MUTU SEKOLAH DI SMP TERPADU BUSTANUL ARIFIN BENER MERIAH

Isnaini, Isnaini (2023) MANAJEMEN PEMBIAYAAN PENDIDIKAN UNTUK MENINGKATKAN MUTU SEKOLAH DI SMP TERPADU BUSTANUL ARIFIN BENER MERIAH. Tesis thesis, IAIN Lhokseumawe.

[thumbnail of Tesis ISNAINI 20210530036.pdf] Text
Tesis ISNAINI 20210530036.pdf - Published Version

Download (3MB)

Abstract

Manajemen Pembiayaan merupakan hal yang penting dalam upaya meningkatkan mutu sekolah SMP Terpadu Bustanul Arifin. Pentingnya manajemen pembiayaan yaitu dalam penganggaran, pelaksanaan dan pengawasan yang mana dengan adanya fungsi tersebut dapat mendukung dan berimplikasi pada upaya meningkatka mutu SMP terpadu Bustanul Arifin. Upaya peningkatan mutu sekolah dapat berjalan dan terealisai dengan baik dengan di dukung oleh oleh manajemen pembiayaan yang baik pula. Tujuan Penelitian ini adalah (a) Menjelaskan sistematis perencanaan pembiayaan sekolah dalam peningkatan mutu sekolah di SMP Terpadu Bustanul Arifin Bener Meriah, (b) Menganalisis pengelolaan sumber-sumber dana pembiayaan di SMP Terpadu Bustanul Arifin Bener Meriah, (c) Mendeskripsikan akuntabilitas pembiayaan sekolah yang terdapat di SMP Terpadu Bustanul Arifin Bener Meriah. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan penelitian deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah melalui observasi, wawancara, dan studi dokumen. Berdasarkan hasil dari penelitian yang telah dilakukan diperoleh hasil bahwa manajemen pembiayaan pada SMP Terpadu Bustanul Arifin sudah baik mulai dari tahap perencanaan anggaran kemudian sistematis pelaksanaan sampai dengan tahap pengelolaan. Pada perencanaan semua anggaran telah didiskusikan dengan seluruh pihak yang terkait, kemudian berjalan pada pelaksanaan yang telah di perinci sebelumnya agar tidak terdapat gagal pemanfaatan, sampai dengan tahap pengawasan pada kegiatan yang telah dilaksanakan mengenai seluruh pembukuan, sehingga pengelolaan tepat sasaran seperti yang diharapkan dapat meningkatkan mutu SMP Terpadu Bustanul Arifin Bener Meriah.



Statistic

IRStats Detail StatisticView more statistics

[error in script] [error in script]
Item Type: Thesis (Tesis)
Uncontrolled Keywords: Pengelolaan, Sumber Dana, Akuntabilitas.
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 370 Pendidikan
Divisions: Program Pascasarjana > S2 Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Admin Repo
Date Deposited: 06 Dec 2023 03:42
Last Modified: 06 Dec 2023 03:42
URI: https://repository.iainlhokseumawe.ac.id/id/eprint/365

Actions (login required)

View Item
View Item